Hal yang harus segera dibuat sebelum kita menikah adalah undangan. Seringkali, proses cetak undangan menjadi salah satu balada pertama dalam mempersiapkan pernikahan. Pasalnya, waktu untuk membuat undangan terkadang berubah menjadi sangat singkat karena banyak hal. Dimulai dari faktor tanggal yang harus pasti, lokasi gedung, daftar undangan, dan masih banyak lagi. Apalagi, kalau ternyata undangan ini harus dikirim ke luar kota. Di tengah situasi seperti ini, cetak undangan express tentu menjadi solusi menarik. Nah, agar cetak undangan menjadi semakin cepat, sebaiknya kita mempersiapkan seluruh informasi yang dibutuhkan.
Berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat proses mempersiapkan undangan menjadi semakin express!
- Siapkan semua daftar nama undangan secara tertulis agar tidak ada yang terlewat. Setelah jumlah undangan ditentukan, siapkan juga sejumlah undangan ekstra (kurang lebih 20 persen dari jumlah awal) karena jumlah undangan akan bertambah seiring dengan semakin banyak jumlah undangan yang biasanya baru disadari belum dimasukan ke dalam daftar undangan. Cara ini akan mempercepat proses kita mengirimkan undangan apabila terjadi penambahan jumlah, sebab untuk mencetak undangan tambahan mendadak seringkali harus mengantri dengan pesanan lainnya. Jadi, lebih baik lebih daripada kurang, kan?
- Sebelum memilih desain undangan, rundingkan terlebih dahulu isi dari undangan yang akan dibuat dengan keluarga yang berkepentingan, seperti misalnya ayah dan ibu dari kedua belah pihak atau bahkan anggota keluarga yang dituakan. Jumlah konten akan sangat mempengaruhi ruang di dalam undangan yang dapat diisi dengan ornamen atau bahkan menentukan model undangan yang akan kita buat. Dengan menentukan konten terlebih dahulu, kita dapat menghindari proses mendesain yang back-to-back.
- Tentukan tema warna undangan dari sekarang, sehingga dapat membantu desain grafis dalam menentukan kombinasi warna dan bentuk yang tepat di dalam undangan kita.
- Pastikan bahan undangan benar-benar sesuai dengan model dan desain yang kita pilih. Hal ini sangat penting, karena jumlah material yang dibutuhkan untuk membuat undangan biasanya harus dipesan terlebih dahulu kepada vendor kertas. Apabila ada perubahan, bahan tersebut belum tentu tersedia dalam jumlah yang sesuai dengan kebutuhan kita dan biasanya kekurangan dari jumlahnya memerlukan waktu tambahan untuk dipenuhi.
- Proses cetak undangan setelah proof-print sesuai dengan harapan kita. Pada saat mempersiapkan proof-print pastikan semua pengejaan sudah sempurna, tidak ada salah ketik dan seluruh desain dan posisi penulisan berada pada posisi yang benar. Selain itu, pastikan pengecekan dilakukan oleh anggota keluarga yang berkepentingan, untuk menghindari adanya perubahan mendadak setelah undangan dicetak dalam jumlah besar. Walaupun kita telah mengusahakan cetak undangan pernikahan ekspress, namun perubahan kecil dalam jumlah banyak akan tetap mempengaruhi waktu yang banyak dalam proses pencetakan. Karena perubahan tersebut harus dilakukan pada master cetakan undangan kita.